Cover mobil adalah salah satu aksesoris mobil yang wajib dimiliki oleh pemilik mobil, terutama bagi mereka yang tidak punya garasi sehingga mobil diparkir di luar ruangan atau outdoor. Saat ini sudah banyak penjual yang menjual cover mobil dengan berbagai macam bahan untuk membuat atau berbagai jenis kain. Adapun cover mobil yang sering digunakan adalah cover mobil bahan fabric, parasit silver, polyester, nylon, ripstok, serta taslan.
Adapun cover mobil yang terbuat dari bahan parasit silver terkenal dengan kekuatannya serta tahan lamanya. Kemudian cover yang terbuat dari bahan polyester atau biasa disebut dengan waterproof merupakan cover yang sesuai untuk luar ruangan atau outdoor. Begitu juga dengan cover yang terbuat dari bahan nylon, ripstok, dan juga taslan, masing-masing cover juga biasa digunakan untuk melindungi mobil.
Dari semua cover dengan bahan tersebut, masing-masing mempunyai fungsi yang sama yaitu untuk melindungi mobil dari paparan sinar matahari secara langsung, melindungi mobil dari guyuran air hujan, melindungi mobil dari debu serta kotoran, dari getah pohon, dari goresan, dan lain sebagainya. Namun, dari sekian banyak bahan untuk membuat cover, lebih baik Anda memilih cover mobil bahan fabric. Berikut ini adalah beberapa ulasan mengenai cover mobil bahan fabric yang bisa Anda ketahui.
Cover Mobil Bahan Fabric
Bahan Fabric adalah Bahan yang Berkualitas
Cover mobil bahan fabric dikatakan sebagai bahan yang berkualitas karena pada cover tersebut terdapat empat komposisi yang bisa memberikan perlindungan maksimal pada mobil Anda. komposisi yang pertama atau lapisan yang pertama adalah lapisan yang paling luar dan berguna dalam menahan guyuran air hujan serta paparan sinar matahari secara langsung, melindungi dari debu, kotoran, getah pohon, cakaran kuing, dan lain sebagainya.
Kemudian pada komposisi yang kedua atau lapisan kedua yaitu lapisan yang berpori sehingga dijadikan media untuk bernafas dalam menghindari embun saat penguapan udara terjadi. Selanjutnya adalah komposisi yang ketiga atau lapisan ketiga yakni berfungsi sebagai penguat cover serta pelindung dari komposisi atau lapisan yang lainnya.
Yang terakhir adalah komposisi keempat atau lapisan keempat yaitu lapisan yang paling dalam dengan bahan dasar yang lembut sehingga bisa meminimalisir adanya goresan atau gesekan, serta lecet saat cover mobil bahan fabric ini dipasang maupun dilepaskan. Itulah komposisi yang terdapat pada cover bahan fabric sehingga membuat cover ini banyak diminati oleh pemilik mobil.
Tersedia Berbagai Macam Model
Salah satu orang banyak membeli cover mobil bahan fabric adalah modelnya yang banyak atau bervariasi. Anda bisa memilih salah satu model dengan warna favorit Anda. Adapun model dari cover mobil bahan fabric ini antara lain model biru strip hijau stabilo, jadi cover tersebut menggunakan warna dasar biru serta garis berwarna hijau stabilo dengan sekat. Penempatan warna hijau ada ditepi dengan ukuran yang besar dan garis hijau pada bagian tengah dengan ukuran yang kecil.
Kemudian ada warna abu-abu strip hitam, model hitam strip merah dengan warna putih di bagian tengah, dan warna lainnya. Bahkan jika Anda menginginkan warna yang polos juga banyak tersedia untuk cover mobil bahan fabric ini.
Perawatan Cover Mobil Bahan Fabric yang Sangat Mudah
Cara merawat cover mobil bahan fabric ini terbilang mudah seperti cover pada umumnya. Dan untuk masalah daya tahan sebenarnya terletak dari bagaimana cara Anda merawat cover mobil. adapun cara untuk merawat cover mobil bahan fabric yaitu lebih baik jangan dicuci karena bisa membuat daya bahan waterproof pada cover menjadi berkurang, jemur cover segera setelah terkena guyuran air hujan agar tidak ada jamur dan embun pada cover.
Jemur cover mobil sampai kering pada tempat terpisah, setelah kering jangan lupa untuk dikeringkan menggunakan lap dengan tujuan agar tidak ada noda hujan yang tertinggal, embun, maupun jamur.
Ketika membersihkan cover mobil lebih baik menggunakan bahan misalnya kemoceng atau lap yang lembut, jangan pernah Anda menggunakan bahan yang kasar dalam membersihkan cover mobil sebab bisa membuat cover mobil mudah robek.
Itulah di atas mengenai cover mobil bahan fabric yang bisa Anda ketahui. Tidak ada alasan bagi Anda untuk tidak menggunakan cover mobil bahan fabric, terlebih lagi cara merawatnya yang sangat mudah sehingga akan menambah daya tahan cover lebih lama.
Leave a Reply