Biaya Ganti Plat Motor 2019 : Kewajiban 5 Tahunan Owner Motor

biaya ganti plat motor 2019

Biaya ganti plat motor 2019 adalah sejumlah biaya yang dikeluarkan untuk membayar plat motor setiap 5 tahun sekali. Perubahan plat motor ini wajib dilakukan pemilik motor setiap masa STNK habis berlaku tahun 2019.

Ada STNK Teman-teman yang sudah habis berlaku tahun 2019?

Hal Ini Selalu Dilupakan Pemilik STNK, Apa Itu?

Bukan, Bukan Tentang Biaya Ganti Plat Motor 2019

STNK atau Surat Tanda Nomor Kendaraan adalah salah bagian dari bukti kepemilikan kendaraan selain BPKB. STNK terdiri dari dua lembar. Satu lembar untuk identitas kendaraan, satu lembar lainnya untuk lembar pajak kendaraan.

Setelah mendapatkan STNK, pemilik sering lupa untuk mengopy atau menggandakan lembar STNK tersebut.

Apa fungsi menggandakan lembar STNK? Untuk back up dokumen atau bukti kepemilikan STNK.

Karena merasa aman-aman saja dan tidak teledor, kadang kita merasa bahwa tidak perlu menambah kertas fotokopi untuk STNK. Padahal, kalau–amit-amitnya–terjadi sesuatu dengan STNK kamu, fotokopi ini sangat membantu.

Cara Membayar STNK Tahunan

Seperti yang diketahui, memiliki kendaraan berarti siap-siap pula dengan biaya pajak per tahun dan per lima tahun yang ditetapkan pemerintah NKRI.

Pajak ini dipungut sebagai salah satu pendapatan negara dari dalam negeri untuk pembangunan sarana dan prasarana yang bermanfaat untuk masyarakat.

Jadi, untuk kamu yang merasa jalan yang kamu lalui sangat mulus dan tidak bergeronjal seperti permukaan Bulan, kamu harus segera sadar diri kalau belum bayar pajak kendaraan.

Nah, untuk kamu yang mau mengurus sendiri pembayaran pajak kendaraan tahunan, ini yang perlu kamu persiapkan:

  1. STNK dan fotokopi (1)
  2. KTP sesuai nama yang tertera di STNK dan copy (1)
  3. Uang (sesuai yang dibutuhkan)

Langkah Selanjutnya: Antre

Biaya ganti plat motor 2019 berbeda dengan dengan biaya pajak STNK per tahun. Komponen biaya pajak per tahun tidak mengikutsertakan biaya penggantian plat nomor. Hanya cukup membayar biaya pajak yang telah ditentukan oleh pemerintah.

Setelah persyaratan terkumpul, kamu cukup mengantrekan STNK tersebut di loket yang telah ditentukan. Setelah itu, kamu menunggu nama yang tertera di STNK, dipanggil. Jadi kamu harus ingat nama yang tertera di STNK, ya. Kalau itu bukan nama kamu, kamu harus pasang telinga lebar-lebar.

Membayar Pajak Tahunan

Setelah dilakukan verifikasi oleh pihak Samsat, kamu akan menerima lembar total pembayaran pajak STNK tahunan. Begitu lembar tersebut kamu terima, kamu bisa antre lagi di loket pembayaran. Urutan ini bisa berbeda di tiap kota tempat pembayaran STNK.

STNK Tahunan Bisa Diwakilkan, Tapi Biaya Ganti Plat Nomor 2019 Tidak Bisa

Pembayaran STNK tahunan bisa diwakilkan karena tidak perlu menggunakan cek kendaraan. Biaya ganti plat nomor, perlu menyertakan kendaraan untuk dicek ulang. Meskipun bukan kamu yang membawa kendaraan tersebut, tetap perlu kendaraan itu untuk dicek lagi.

biaya ganti plat motor 2019
otoflik.com

Cara Membayar Biaya Ganti Plat Motor 2019

Persyaratan Yang harus Dipersiapkan

Persyaratan yang harus disiapkan untuk membayar biaya ganti plat motor adalah sebagai berikut :

  1. STNK asli dan Fotokopi (1)
  2. BPKB asli dan fc (1)
  3. KTP nama tertera di STNK asli dan fc (1)
  4. Kendaraan yang masa plat-nya sudah habis

Alur Pembayaran Biaya Ganti Plat Motor 2019

  1. Datang pagi-pagi ke Samsat, langsung saja ke arah cek kendaraan dulu
  2. Ambil formulir permohonan
  3. Isi formulir permohonan
  4. Kumpulkan hasil pengecekan kendaraan dan formulir permohonan
  5. Bawa ke loket 5 tahunan. Loket ini berbeda dengan loket tahunan.
  6. Prosesnya sama dengan tahunan: masukkan berkas, tunggu sampai dipanggil.
  7. Setelah berkas step pertama selesai, masukkan ke loket pembayaran.
  8. Dari loket pembayaran, kamu akan menerima bukti pembayaran dan slip untuk mengambil plat nomor kendaraan kamu.
  9. Masuk ke loket pengambilan plat. Antri lagi. Tunggu panggilan.
  10. Ambil plat, ganti plat lama kamu dengna plat baru.
  11. Jangan lupa untuk mengopy STNK terbaru. Buat back up dokumen.

Berapa Biaya Ganti Plat Motor 2019?

Sebagai owner motor, kamu pasti tidak asing dengan yang namanya STNK. Kalau kamu masih asing dengan STNK, kenalan dulu. STNK atau Surat Tanda Nomor Kendaraan adalah lembar yang berisi informasi kendaraan dan pemilik kendaraan tersebut.

Surat ini sangat penting sebagai bukti kepemilikan kendaraan dan harus dibawa kemanapun kendaraan digunakan.

Masa berlaku STNK hanya 5 tahun. Mendekati masa expired atau masa berlaku habis, kamu wajib memperpanjang “usia” STNK. Biaya penerbitan STNK diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2016 tentang Jenis dan Tarif atas Jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak.

Biaya Ganti Plat Motor yang tertuang diberlakukan setiap 5 tahun sekali terdiri dari:

  1. Perpanjangan per 5 tahun Rp 100,000
  2. Ganti Plat nomor Rp 60,000
  3. Iuran SWDKLLJ

Jadi, paling tidak kamu harus menyediakan uang minimal Rp 300rb per 5 tahun untuk mengganti plat motor kamu.

Berapa Biaya Ganti Plat Motor 2019 Jika Tidak Diurus Sendiri ?

Kadang kesibukan membuat kita tidak sempat mengurus sendiri perubahan atau perpanjangan plat nomor kendaraan. Tidak usah khawatir. Meskipun memang lebih baik diurus sendiri, kalau kamu memiliki orang yang bisa dipercaya untuk mengurus hal tersebut, silakan diurus.

Untuk biaya ganti plat motor 2019 dengan menggunakan perantara atau mewakilkan orang lain, hanya menambahkan biaya pengurusan saja. Semakin lengkap dan mudah pengurusan, biasanya semakin murah. Semakin rumit alur yang harus ditempuh oleh pihak tersebut untuk mengurus STNK kamu, biasanya semakin mahal.

Biaya Ganti Plat Motor 2019 Jika STNK Hilang

Kami tidak berharap ini terjadi sama kamu. Kalaupun harus menjalani ujian kehilangan STNK, ini yang harus kamu lakukan dan berikut biayanya.

  1. Buat laporan kehilangan di Polisi terdekat (Gratis)
  2. Membuat pengumuman kehilangan melalui dua media. Biasanya Radio dan surat kabar. (Biaya tergantung media yang digunakan)
  3. Simpan surat laporan ke polisi, bukti pembayaran pembuatan berita kehilangan di dua media, bawa ke Samsat beserta berkas perpanjang 5 tahunan.
  4. Kamu bisa bertanya di Samsat untuk proses pembuatan STNK yang hilang dan sekaligus pembaruan atau perpanjang masa berlaku 5 tahunan.

Cara Merawat Kendaraan dan Administrasi Kendaraan

Perihal merawat kendaraan, kami yakin kamu jagonya. Karena kamu membaca artikel di web Cover Super dan membaca sampai line ini.

Ada hal penting lain yang biasanya sulit dilakukan oleh mereka yang sangat menyukai aksesoris otomotif. yaitu menjaga administrasi kendaraan dengan rapi. Oke, tidak perlu rapi, tapi minimal kamu mengetahui di mana letak menyimpan fotokopi atau BPKB kendaraan kalau-kalau diperlukan.

  1. Kamu bisa menyimpan SIM dan STNK di dua tempat berbeda. Untuk STNK bisa kamu simpan bersama kunci kendaraan tersebut. Atau, kalau kamu genk Anti Ribet, kamu bisa jadikan satu penyimpanan SIM, STNK, dan kartu lain dalam satu dompet.
  2. Simpan fotokopian setiap administrasi kendaraan. Buang yang sudah tidak terpakai. Simpan administrasi tersebut di tempat yang mudah diakses.
  3. Simpan BPKB kendaraan di tempat yang hanya kamu yang bisa mengaksesnya.

Sekian artikel dari kami, semoga bermanfaat. Jangan lupa untuk selalu merawat kendaraan kamu dengan produk cover motor dari Cover Super.