,

Modifikasi Mobil Pick Up : Dari Sederhana sampai 180 Juta

Modifikasi mobil pick up – Mobil pick up adalah jenis truk paling kecil. Mobil pick up memiliki 2 sumbu dan 4 roda. Rata-rata, pick up memiliki volum maksimal 1 CBM dengan berat muatan maksimal 1,5 ton.

Kondisi tersebut membuat mobil truk pick up dilabeli “pick up” karena kecil dan kesimpelannya dalam penggunaan di kehidupan sehari-hari.  

Karena tujuannya adalah digunakan untuk mengangkut barang, kapankah mobil pick up  bisa digunakan untuk mengangkut manusia ? 

Berdasarkan Pasal 137 ayat (4) UU LLAJ yang berbunyi :  

Mobil barang dilarang digunakan untuk angkutan orang, kecuali:

a. rasio Kendaraan Bermotor untuk angkutan orang, kondisi geografis, dan prasarana jalan di provinsi/kabupaten/kota belum memadai;

b. untuk pengerahan atau pelatihan Tentara Nasional Indonesia dan/atau Kepolisian Negara Republik Indonesia; atau

c. kepentingan lain berdasarkan pertimbangan Kepolisian Negara Republik Indonesia dan/atau Pemerintah Daerah” 

Maka, menurut penjelasan pasal tersebut, yang dimaksud dengan “kepentingan lain” adalah kepentingan yang dilakukan untuk mengatasi permasalahan keamanan, sosial, dan keadaan darurat yang disebabkan tidak dapat menggunakan mobil penumpang atau mobil bus.

Mengacu pada penjelasan di atas, menurut konsultan hukum, tindakan penggunaan mobil barang untuk memuat orang dengan tujuan menolong pejalan kaki yang ditemui di jalan dapat dikategorikan sebagai kepentingan sosial atau keadaan darurat dalam hal (misalnya) pejalan kaki tersebut menjadi korban kecelakaan lalu lintas. Dengan kata lain, dalam hal untuk kepentingan sosial, mobil barang dapat digunakan untuk mengangkut orang.

Namun, yang penting dicatat adalah penggunaan mobil barang untuk mengangkut orang demi kepentingan lain di sini ditentukan atas dasar pertimbangan kepolisian negara Republik Indonesia dan/atau pemerintah daerah [lihat Pasal 137 ayat (4) UU LLAJ huruf c] ini artinya, wewenang melarang atau membolehkannya penggunaan mobil barang itu bisa terletak pada kepolisian dan dinas perhubungan setempat (kedua-duanya) atau salah satunya.  

modifikasi mobil pick up

Sejarah Modifikasi Mobil Pick Up 

Sebelum masuk ke gambar-gambar truk pick up atau mobil pick up, ada baiknya kita simak terlebih dahulu sejarah mobil pick up masuk ke Indonesia. 

Pada tahun 1976, mobil pick up pertama yang melaju di Indonesia adalah Suzuki ST 10. Itu adalah mobil pick up pertama yang diimpor secara utuh dari Jepang. 

Setahun setelah kehadiran Suzuki ST 10, datanglah ST20 sebagai produk pertama CKD PT Suzuki Indomobil Sales. 

Kurang lebih enam tahun hingga Suzuki ST100 atau Carry 1000 muncul di Indonesia. Tentu dengan berbagai perubahan. Mobil pick up Suzuki ST 100 dijual hingga tahun 2006. 

Pada tahun 1991, Suzuki SL415 (Carry Futura) berbagai platform dengan Mitsubishi Colt T120ss. 

Tahun 2005, Suzuki Carry Futura menggunakan mesin G15 1.500cc, 4 silinder dengan injeksi. Enam tahun setelah Suzuki Carry Futura, lahirlah Suzuki Mega Carry, sebuah pick up dengan ukuran lebih besar. 

Cara Modifikasi Mobil Pick Up 

modifikasi mobil pick up

Kalau kamu punya mobil pick up dan ingin melakukan modifikasi mobil pick up, ada baiknya kamu pertimbangkan dulu beberapa hal ini : 

  1. Sistem Saluran Udara 

    Hal pertama yang harus dilakukan saat langkah modifikasi dilakukan adalah memodifikasi saluran udara. Kenapa ? karena hal ini berhubungan dengan sistem kinerja mesin . Jadi, jika ingin kualitas mesin lebih baik lagi, perbaiki sistem udaranya terlebih dahulu. 

    Biar ga percuma, gan, punya mobil pick up tapi mesinnya bikin bensin tekor. Hehe. 
  1. Sistem pembuangan terutama bagian knalpot 

    Modifikasi mobil pick up selanjutnya adalah pada bagian pembuangan alias knalpot. Sistem saluran udara (air intake system) yang ditingkatkan di atas akan memberikan tenaga pada mesin, tetapi knalpot khusus dan muffler akan membuat suara yang dihasilkan knalpot terdengar lebih dalam dan mantap. 

    Sistem pembuangan yang telah di custom akan meningkatkan aliran udara ke mesin modifikasi mobil pick up, meningkatkan torsi dan tenaga sambil mengurangi turbulensi dan tekanan balik.
  1. Suspensi 

    Modifikasi mobil pick up adalah bagian suspensi. Kalau kamu punya rencana untuk melakukan modifikasi mobil pick up, dan ingin membuat mobil pick up kamu lebih rendah dari mobil lain, pastikan jalanan di sekitar kamu tidak banyak polisi tidur. 

    Ground clearance yang terlalu rendah  dapat merusak bagian bawah mobil dan dapat membanjiri mesin jika kemasukan air. 

    Nah, sebelum memutuskan untuk menceperkan dan membuat modifikasi terlihat lebih imut, pastikan kalau lingkungan sekitarmu tidak rawan banjir, If you know what we mean. 
  1. Modifikasi Engine Control Unit (ECU) 

    Pada dasarnya, ECU adalah komputer yang mengontrol mesin rig yang telah diprogram dengan pengaturan pabrik untuk aktivitas harian. 

    Memodifikasi ECU dapat memaksimalkan potensi mesin kendaraan. Apabila kamu menginginkan hal ini terjadi pada kendaraan pick up kamu, maka yang harus kamu lakukan adalah mencari teknisi yang dapat mengutak-atik program pabrik yang terinstal pada kendaraan tersebut. 
  1. Modifikasi Pelek dan Ban 

    Pada bagian ini adalah bagian paling mudah terlihat jika ingin melakukan modifikasi mobil pick up. 

    Kalau dana modifikasi mobil pick up kamu terbatas tapi kamu tetap ingin kendaraan angkut barang kamu terlihat gagah nan menawan, kamu bisa melakukan perubahan pertama di bagian ini. 

    Yang penting kelihatan keren, kan ? 
  1. Sistem Pengereman 

    Tindakan lanjutan jika melakukan modifikasi mobil pick up pada bagian pelek dan ban, untuk pengamannya adalah mengubah sistem pengereman. Setiap kendaaraan baru dari pabrik, tentu sudah dibekali sistem pengereman standar sesuai spesifikasi pabrik. 

    Jika ada perubahan lain yang terjadi, tentu akan mengubah sistem bawaan lainnya juga. 
  1. Lampu Superior 

    Sebagai mobil angkut, yang entah akan tetap dipakai untuk angkut barang atau tidak setelah dimodifikasi, gunakan lampu LED untuk mengganti lampu superior lama mobil pick up kamu. 
  1. Gunakan alat penghemat 

    Karena mungkin kamu akan menghabiskan banyak biaya untuk melakukan modifikasi, maka gunakan penghemat bensin untuk menghemat biaya pembelian bahan bakar sebagai penutup anggaran alias subsidi silang. 

    Ga lucu dong, mobil udah keren tapi ga bisa jalan karena bensin habis? 
  1. Lapisan Stiker 

    Hal ini wajib kamu lakukan jika ingin memodifikasi mobil pick up tanpa mengubah cat asli atau cat bawaan pabrik. 

    Modifikasi cara ini juga termasuk yang hemat anggaran karena sekali ditempeli stiker, tentu penampilan mobil pick up kamu langsung berubah drastis. Meskipun masih level hemat, tetap saja bisa disebut modifikasi mobil pick up. 
  1. Modifikasi mobil pick up bagian lain yang dapat dipertimbangkan 

    Maka jangan heran ketika teman-teman melihat modifikasi mobil pick up di pameran-pameran atau show truck yang diadakan setiap tahun di beberapa daerah tertentu. 

    Ada yang memodifikasi mobil pick up mereka sampai tidak terlihat wujud aslinya ( dan biaya modifikasinya pun bisa membeli mobil baru lagi), ada yang tetap mempertahankan penampilan lama tapi menambahkan set teknologi baru yang tidak tanggung-tanggung.  

Gambar Modifikasi Mobil Pick Up 

modifikasi mobil pick up
modifikasi mobil pick up

Modifikasi Mobil Pick Up Sticker 

Modifikasi mobil pick up sticker salah satunya adalah pengubahan penampilan eksterior mobil dengan menggunakan stiker. Pemasangan stiker yang paling baik untuk modifikasi ini adalah dengan memotong stiker sat per satu. 

Nah, demikian yang dapat kami sampaikan ya, gaes. Semoga bermanfaat dan tetap stay home. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

19 − 11 =