,

Bukan Hanya Tampilan, Inilah 4 Manfaat Penggunaan Cover Jok Mobil

cover jok mobil

Cover jok mobil adalah bagian dari mobil yang tak lepas untuk diperhatikan bagi para penggila otomotif. Tampilan sarung jok mobil adalah hal yang penting, karena dapat membuat tampilan interior menjadi lebih menawan dan serasi dengan tampilan luar mobil Anda.

cover jok mobil

Tentunya Anda ingin memiliki mobil yang sempurna bagian luar maupun dalam bukan? Ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan saat mengganti sarung jok mobil. Berikut serba-serbi mengenai cover jok mobil Bandung yang harus Anda pahami.

Interior Mobil Lebih Menarik dengan Sarung Jok Mobil

Sarung jok mobil akan sangat berkaitan dengan kecantikan atau keindahan interior mobil Anda. Jadi, sebelum memasang sarung jok mobil, Pastikan untuk memilih model sarung jok mobil yang sesuai dengan tema interior mobil Anda.

Untuk mobil-mobil mewah, Anda tidak perlu memikirkan model yang aneh-aneh untuk sarung jok mobil, karena model bawaan mobilnya pun sudah sangat elegan. Untuk mobil keluarga, Anda dapat memilih model sarung jok yang lucu dan nyaman. Mobil keluarga biasanya jenis mobil avanza atau mobil besar biasa ditumpangi ibu dan anak, maka perlu cover jok mobil avanza yang bisa membuat anak-anak lebih betah didalam mobil.

Dan satu lagi, pilih model sarung jok yang memiliki ukuran sesuai dengan ukuran ruang dalam mobil. Anda juga dapat menggunakan warna yang sama dengan desain interor mobil agar tampilan interior mobil terlihat lebih selaras dan indah. Selain menyelaraskan warna sarung jok mobil dengan interior, sesuaikan juga warna sarung jok mobil Anda dengan benang jahitan.

Tidak perlu warna jahitan yang persis atau senada dengan jok. Pilih saja warna yang kontras antara sarung jok mobil dengan benang jahitan luarnya. Jika Anda memilih sarung jok mobil sintetis, keuntungannya Anda dapat memilih beragam warna. Anda bahkan bisa mencampur dan mengkombinasikan satu dengan warna lainnya untuk menciptakan tampilan yang lebih sporty.

Mengganti cover jok mobil Bandung semata-mata bukan hanya agar terlihat menarik saja, Ada segudang manfaat lain yang berguna bagi pengguna mobil dengan mengganti sarung jok mobil. Berikut manfaat lain dari sarung jok mobil.

Manfaat Cover Jok Mobil Bagi Kenyamanan Berkendara

Utamanya, sarung jok mobil akan membuat mobil Anda tampil menawan dan tetap nyaman. Selain eksterior, interior juga tak lepas dari modifikasi. Modifikasi yang paling dominan terjadi pada pengubahan sarung jok mobil. Apa alasan sarung jok mobil juga harus dimodifikasi? Berikut ini penjelasannya.

  1. Melindungi jok asli

Cover jok mobil Surabaya bukan hanya sebagai variasi, namun sebagai pelindung jok asli bawaan dari mobil. Jok mobil yang tidak diselimuti oleh cover, rentan akan kerusakan salah satunya disebabkan oleh adanya percikan rokok atau pengaruh suhu yang panas. Melindungi jok mobil Anda dengan sarung jok mobil diharapkan dapat melindungi kualitas jok tidak berubah.

2. Memberikan kenyamanan

Jok mobil asli dari bawaan pabrik cenderung tidak eksklusif dan kualitas bahan pada jok mobil terkadang standar atau bahkan kurang nyaman. Khusus mobil premium, biasanya memakai material jok yang lebih mahal, namun belum tentu desainnya sesuai dengan selera Anda dan lebih penting lagi kenyamanannya.

Menambahkan cover jok mobil Jogja membantu memperbaiki kekurangan yang telah disebutkan di atas. Penambahan sarung jok mobil juga dilakukan agar pengemudi maupun penumpang merasa nyaman karena desain jok lebih sesuai dengan yang diinginkan dan tingkat keempukannya lebih baik sesuai yang diharapkan.

3. Mudah untuk dibersihkan

Jika Anda mengandalkan jok asli bawaan dari pabrik, Anda akan kesulitan saat membersihkannya. Hal ini wajar sebab material utama yang ada di jok mobil adalah kain dan busa yang cenderung sangat mudah menyerap noda seperti tumpahan air minum atau makanan yang dibawa di mobil.

Beda halnya ketika Anda memasang cover jok, maka jok asli akan terlindungi dan selalu bersih. Jika cover jok terkena noda, Anda tinggal melepas, mencuci, lalu memasang kembali.

4. Murah harganya

Harga untuk cover jok mobil Jogja sendiri terbilang lebih murah daripada memperbaiki jok yang rusak dengan cara dijahit. Rentang harganya adalah antara Rp450 ribu hingga Rp1,5 juta tergantung bahan yang dipakai. Anda dapat mengecek harga dan berbagai desain sarung jok mobil di toko otomotif online yang terpercaya atau datang ke bengkel langganan Anda.

Di pasaran terdapat berbagai pilihan varian bahan sarung jok mobil yang biasanya disesuaikan dengan interior mobil Anda. Bahannya bermacam macam, dari kulit, serat kain atau sintetik. Anda juga dapat menyesuaikan jenis mobil Anda dengan sarung jok mobil. Jika mobil Anda avanza, anda juga harus memilih desain yang cocok dengan cover jok mobil avanza.

Tips Memasang Sarung Jok Mobil Sesuai dengan Jenisnya

Sarung jok mobil menjadi kebutuhan penting bagi pemilik mobil baru. Selain kaca film dan karet dasar, sarung jok juga menjadi daya tarik tersendiri. Ada beberapa jenis sarung jok yang dapat Anda pilih antara lain :

  1. Sarung Jok Biasa

Sarung ini jenis yang langsung Anda masukkan ke jok mobil. Ukuran, bahan dan jahitan akan mempengaruhi bagus tidaknya hasil jok yang nantinya akan dipasangi sarung jok. Harganya bervariasi sesuai dengan bahan kulit.

• Harga yang murah berkisar dari 400 ribu hingga 600 ribu, bahannya panas, kendor, karena bahan yang digunakan mudah sobek sehingga memang didesain agak molor untuk memudahkan pemasangannya.

• Yang sedang bisa mencapai satu jutaan, bahannya tidak mudah robek dan kuat karena bahan elastis bisa Anda tarik talinya sehingga jok terkesan rapi. Namun bahan yang terkesan kasar atau keras sehingga agak panas jika Anda berlama lama di mobil.

• Yang kualitasnya bagus bisa sekitar 1,5 Juta. Bahannya dingin, elastis dan biasanya tidak sepenuhnya menggunakan tali. Sudah dilengkapi perekat jadi jok terkesan lebih rapi walaupun Anda tidak mengikat tali dengan erat.

Tetapi tidak semua mobil bisa menggunakan sarung jok. Apabila jok mobil banyak ditutupi dengan casing misalnya jok mobil honda freed. Pemasangan sarung jok malah membuatnya jadi tidak rapi, bagian tengah terkesan kosong karena jok yang melengkung. Jok juga akan kendor dalam waktu 2 hingga 3 tahun.

2. Sarung Semi Press

Hampir sama dengan cover jok mobil Surabaya, namun pengikatnya bukan tali, melainkan kawat sehingga dijamin tidak bergeser. Harganya mencapai 2 jutaan. Sarung ini sering terlihat pada mobil bawaan pabrik, seperti innova, pajero, ertiga dan avanza.

3. Sarung Jok Paten

Sarung jok akan langsung dijahit beserta jok mobilnya sehingga tidak akan bergeser. Harganya dapat mencapai 2,5 juta hingga 3 jutaan.

Demikian beberapa info mengenai sarung jok mobil. Pastikan Anda memikirkan berbagai hal sebelum memasang sarung jok mobil. Semoga bermanfaat terutama bagi Anda yang sedang mempertimbangkan untuk memasang cover jok mobil.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

13 + 18 =