7 Tips Merawat Mobil Tua yang Perlu Diperhatikan

Mobil tua memang memiliki keunikan tersendiri, baik itu dari segi mesin maupun tampilan eksteriornya. Hal ini yang menjadikan terdapat banyak pecinta otomotif yang lebih senang menggunakan mobil tua sebagai kendaraan sehari-hari. Bahkan banyak diantaranya yang memiliki mobil tua lebih dari satu sebagai koleksi. Yang dipandang dari sebuah mobil tua bukanlah teknologi yang digunakan, namun lebih pada keunikan mobil tersebut.

Saat Anda memutuskan untuk membeli mobil tua sebaiknya lakukan perawatan dengan benar. Berbeda dengan mobil generasi baru, mobil tua memiliki mesin yang tua, sehingga perawatannya juga berbeda. Diperlukan penanganan khusus dalam merawat mobil tua. Sembarangan dalam melakukan perawatan mesin justru akan berdampak kurang baik pada mobil tua yang Anda miliki. Berikut ini 7 tips merawat mobil tua yang perlu diperhatikan.

1 Cek kondisi komponen mesin

Mobil yang memiliki mesin tua biasanya sering mengalami permasalahan pada kaki-kakinya. Untuk menghindarinya Anda perlu melakukan pemeriksaan secara rutin. Pemeriksaan yang paling penting pada bagian rem, sill, ban, dan sebagainya. Dengan mengecek secara rutin maka permasalahan pada kaki-kaki mobil tua bisa diminimalisir.

2 Ganti oli secara Teratur

Tips merawat mobil tua yang berikutnya adalah melakukan penggantian oli secara teratur. Anda harus memperhatikan waktu penggantian oli dengan cermat. Fungsi dari oli sebagai pelumas akan memperkecil gesekan antar komponen pada mesin, sehingga kondisi mesin lebih prima.

Adapun jenis oli yang baik digunakan yakni yang memiliki tingkat kekentalan SAE 20W50. Pemilihan oli yang kental bertujuan untuk mengurangi keausan mesin, mengingat mobil tua memiliki rongga dengan jarak yang berjauhan.

3 Merawat cat mobil

Seperti yang sudah dijelaskan di atas bahwa nilai keunikan dari mobil tua terdapat pada penampilannya. Faktor utama yang dilihat dari para pecinta mobil tua adalah pada tampilannya yang unik. Agar tetap memiliki penampilan yang terawat maka Anda harus memperhatikan bagian cat mobil.

Mobil tua yang sering diparkir di tempat terbuka dan terkena paparan sinar matahari langsung menyebabkan warna cat mobil lama kelamaan akan memudar dan terlihat kusam. Agar warna cat mobil tetap bagus Anda bisa menggunakan cover mobil outdoor saat mobil diparkir di luar.

4 Periksa radiator

Hal penting berikutnya yang harus diperhatikan saat merawat mobil tua adalah bagian radiator. Seperti yang telah diketahui bahwa fungsi dari radiator adalah menurunkan suhu pada mesin. Di dalam radiator terdapat air radiator yang bisa digunakan hingga jangka waktu tertentu. Jika pada radiator sudah terdapat kebocoran menandakan bahwa Anda harus menggantinya dengan radiator yang baru.

Dengan memiliki radiator yang masih berfungsi normal maka mesin tidak akan mudah panas dan memiliki suhu stabil saat digunakan. Tentu saja hal ini berdampak pada performa yang dimiliki dan mesin menjadi lebih prima.

5 Mengganti timing belt

Timing belt memiliki peran yang sangat penting dalam perputaran roda. Timing belt ini berfungsi sebagai sabuk yang meneruskan putaran pada roda gigi mobil yang berhubungan langsung dengan bagian dalam mesin mobil. Adapun timing belt biasanya diganti jika mobil telah menempuh jarak 40.000 kilometer.

Sedangkan untuk perawatan timing belt Anda bisa melakukan tune up sebulan sekali atau dua bulan sekali. Tujuannya agar filter, busi, oli, dan bahan bakar mampu bekerja secara optimal.

6 Periksa kabel dan ring

Bagi Anda yang memiliki mobil tua sebaiknya lakukan pemeriksaan kabel secara rutin. Kabel yang getas dan mengelupas akan menyebabkan korsleting yang berakibat pada mesin yang tidak bisa menyala. Apabila terdapat kabel yang mengelupas maka segera diganti dengan yang baru.

Ring yang sudah berkarat dan lemah juga sebaiknya diganti agar aliran bensin lebih stabil serta suara mesin menjadi lebih halus.

7 Gunakan sarung mobil

Tips merawat mobil tua yang selanjutnya adalah memasang cover mobil saat mobil di parkir di luar garasi. Memasang cover mobil ini mampu menjaga agar tampilan eksterior mobil tua tetap terjaga. Selain itu, manfaat lainnya adalah menghindari mobil dari getah pohon, kotoran burung, serta kotoran lain yang susah dibersihkan.

pastikan lakukan perawatan berkala untuk menghindari kerusakan yang parah, karena kondisi mobil yang sudah tua maka memerlukan perawatan yang extra lebih intens.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

five × 2 =