Beli Mobil Bekas? Ini 12 Pilihan Terbaik Mobil Bekas 50 Juta

Sedang berencana membeli mobil tapi budget terbatas? Punya budget tapi ingin dapat banyak mobil? Udah punya mobil tapi ingin koleksi merek lain? Atau mau buka showroom mobil bekas 50 jutaan ?

Sekarang mobil benar-benar menjadi idola alat transportasi jarak jauh maupun dekat. Mungkin karena fungsinya dan keamanan yang ditawarkan mobil lebih komplit dibanding motor apalagi sepeda.

Untuk yang ingin membeli mobil tapi dana terbatas, di sini ada banyak pilihan mobil bekas 50 juta yang bisa dilirik lalu dipinang.

Mobil bekas 50 juta yang disampaikan di artikel adalah merk-merk mobil yang banyak digunakan di Indonesia. Mayoritas merk mobil bekas harga 50 juta sudah teruji kebandelannya selama ini.

Mobil-mobil ini akan diklasifikasikan berdasarkan produsen tempat mobil bekas 50 juta tersebut diproduksi.

A. Mobil Bekas 50 Juta merk TOYOTA

1. Toyota Great Corolla

Toyota mengklaim bahwa sedan tipe ini adalah sedan terlaris produksi Toyota. Bentuknya yang dinamis dan sparepart mudah dicari, menjadikan Toyota  Great Corolla menjadi salah satu mobil bekas harga 50 jutaan yang banyak dicari. Mesinnya tangguh dan bandel membuat  mobil bekas harga 50 jutaan ini masih memiliki after-after sale yang tinggi.

Mobil ini pun memiliki sejarah pemilihan nama yang unik. Pada saat itu, Divisi Produksi bersikukuh untuk menempelkan nama varian Toyota yang sesuai dengan pengguna di seluruh dunia. Untuk mewujudkan hal itu, tim pun bahkan mengumpulkan kosa kata dari kamus bahasa Inggris, Italia, Perancis, bahkan buku puisi Koleksi Sepuluh Ribu Daun ( Buku puisi tertua di Jepang ).

Akhirnya, dipilhlah nama “corolla” dari bahasa Latin yang berarti “mahkota bunga” dengan harapan bahwa varian Corolla akan mekar di pasar mobil dan otomotif dunia. Dan hal tersebut terbukti dengan penjualan lebih dari 40 juta unit di seluruh dunia pada saat itu.

Bagaimana dengan Toyota Great Corolla ? Rupanya selain karena mesin yang tangguh seperti yang disampaikan di awal, Toyota Greco juga irit bahan bakar. Eksteriornya bagus dan jika dirawat dengan apik, meski sudah 15 tahun pun mungkin hanya bermasalah pada kaki-kaki saja.

Maka tidak heran, mobil bekas harga 50 juta besutan Toyota ini  masih sangat diminati sampai sekarang.

2. Toyota Kijang Kapsul 1998

Mungkin tidak banyak yang mengetahui bahwa mobil varian Kijang ini memiliki sejarah yang unik. Orang akan mengira Toyota mengeluarkan tipe nama hewan karena hewan tersebut ramping dan lincah. Bisa jadi seperti itu.

Tapi, ternyata Kijang adalah akronim untuk “Kerjasama Indonesia Jepang.” Mobil ini sukses besar di pasaran Indonesia yang membuat produsen mobil lain seperti  Mitsubishi  dan Suzuki mengeluarkan varian hewan seperti Kuda dan Panther.

Toyota mengeluarkan varian Kijang pertama kali pada tahun 1977 yang dikenal dengan nama Kijang Buaya. Karna sambutan hangat dari masyrakat Indonesia, Toyota Kijang ini terus bertransformasi menyempurnakan bentuk dan teknologi yang diusungnya.

Untuk Kijang Kapsul tahun 1998 sendiri memiliki kelebihan dibanding varian Kijang lainnya. Bentuk eksterior longwheel yang lebih aerodinamis sangat diminati orang Indonesia yang cenderung suka bersosialisasi menjadikan Kijang model ini masih punya after sale yang bagus.

B. Mobil Bekas 50 Jutaan merk SUZUKI

Siapa yang mengira bahwa perusahaan otomotif terkemuka Suzuki ini bermula dari persahaan tekstil? Meskipun terlihat sangat jauh pergeserannya, tangan dingin Michio Suzuki rupanya mampu membuat karya Suzuki meyebar ke seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Di Indonesia. Suzuki masuk mulai tahun 1968, melalui pelabuhan Surabaya. Model mobil pick up nya menjadi salah satu legenda mobil pick up hingga sekarang. Mobil Jimny “Jangkrik” pun menjadi idola tahun 1979.

1. Suzuki Baleno 2001

Di kelas sedan, mobil bekas harga 50 jutaan ini banyak menghiasi jalanan di Indonesia. Tidak heran, karena performanya yang ciamik rupanya jadi magnet tersendiri bagi para penikmat mobil.

mobil bekas 50 juta Suzuki Baleno 2001

2. Suzuki Karimun 1999

Bentuk body yang kecil dibandingkan mobil city car lainnya, menjadikan Suzuki Karimun ini lebih nyaman dikendarai di kemacetan atau gang-gang sempit. Untuk mobil bekas harga 50 juta , mobil ini masih layak untuk dikendarai.

3. Suzuki Katana 2001

Suzuki Katana 2001
source : https://imganuncios.mitula.net/

Mobil kendaraan sehari-hari ini sering dimodif menjadi mobil offroad. Mungkin itu adalah salah satu yang menjadikan Suzuki Katana 2001 sebagai salah satu mobil bekas 50 juta yang masih punya banyak fans setia.

4. Suzuki Futura 2006

Sepertinya Suzuki mencoba menyaingi popularitas Kijang dengan longwheel body-nya dengan varian Futura yang bodynya tidak kalah panjang. Memahami karakter calon konsumen, Suzuki dengan Futura nya membidik konsumen keluarga dengan anggota lebih dari empat orang.

Kabin dalam mobil tipe ini termasuk luas. Jika tidak diisi dengan manusia, mobil ini sering terlihat membawa banyak barang.

Jika ingin membeli mobil bekas 50 jutaan dengan spesifikasi muat banyak manusia atau banyak barang dengan mesin yang irit bahan bakar dan bandel dalam segala situasi, mobil ini patut jadi pilihan nomor satu.

5. Suzuki Sidekick 2001

Mobil tangguh, desain eksterior gagah, dilengkapi sistem penggerak 4 x 2 dengan mesin berkapasitas 1600 cc ini sangat responsive dan powerfull.

Suzuki Sidekick 2001

Suzuki Sidekick keluaran tahun 2001 ini disebut sebagai mobil yang hemat BBM dan sudah dilengkapi dengan AC juga. Jadi, tidak perlu takut kepanasan jika terjebak macet di jalanan.

C. Mobil Bekas 50 Juta merk HYUNDAI

 Hyundai Atoz 2003

Hyundai Atoz 2003

Mobil ini pertama kali diluncurkan tahun 1997 dengan mengusung mesin Epsilon G4HC 4 inline menjadi salah satu mobil city car dengan eksterior body yang relative kecil. Dirakit di Korea Selatan menjadikan Hyundai menjadi salah satu mobil rakitan Korea Selatan yang punya banyak peminat di Indonesia.

D. Merk MERCEDES

Mercedes Benz 300E 1991

Dari semua merk mobil bekas 50 juta dan mobil bekas 50 jutaan sepertinya Mercedes juga memiliki varian yang ramah kantong penduduk Indonesia. Ya, Mercedes Benz 300E kelahiran 1991 layaknya berlian Eropa di antara kerumunan mobil bekas pabrikan Jepang.

Mercedes Benz 300E 1991

Dengan nama Mercedes, tentu saja interior dalam mobil bekas 50 jutaan ini masih tetap standar Mercedes yang mewah dan menawan. Desain eksteriornya yang terbilang classic jutru terlihat classy bagi penikmat Mercedes.

E. Merk Mitsubishi

 Mitsubishi Lancer Evo 4 1999

Mitsubishi Lancer Evo 4 1999

Mitsubishi Lancer Evo 4 adalah varian dari Mitsubishi yang masuk kategori mobil bekas harga 50 juta. Dengan kapasitas 1600 cc berkekuatan 110 Tenaga Kuda atau horsepower, sedan keluaran Mitsubishi ini menjadi incaran para fans mobil tipe sedan.

Banyak sekali kelebihan mobil ini. Selain sparepartnya mudah didapatkan, eksterior sporty dan berakselerasi dengan cepat mobil bekas harga 50 juta ini juga memiliki aftersales yang stabil.

Sangat disarankan untuk dipinang sebagai mobil sehari-hari untuk penyuka mobil sedan keluaran Jepang.

F. Merk Nissan

 Nissan Terrano Grandroad 1997

Nissan Terrano Grandroad adalah salah satu mobil SUV, berkapasitas 2400 cc dengan tenaga 118 tenaga kuda, dan cocok untuk offroad. Dengan spesifikasi mumpuni dan exterior gagah, membuat mobil ini diburu spesialis mobil second.

Masuk dalam kategori mobil bekas harga 50 juta membuat awam bertanya, kenapa bisa begitu murah? Ternyata, Nissan Terrano ini memiliki kekurangan yaitu boros BBM.

Dengan spesifikasi luar biasa dan body mobil sebesar itu, akan sulit rasanya untuk bisa hemat BBM.

G. Merk Kia               

KIA Picanto 2005

Tidak semua mobil bekas 50 juta melulu mobil tua sebelum tahun 2000. Ada Kia masih punya varian Picanto yang harga aftersale nya tergolong ramah budget. City car ini punya kelebihan yaitu irit bahan bakar, mesin responsive, power steering, AC.

KIA Picanto 200

Dengan dana 50 sampai 60 jutaan, mobil imut ini bisa dimiliki. Tips: carilah mobil bekas yang ditawarkan di OLX dengan kata kunci semacam mobil bekas dibawah 50 juta olx . Jika ingin meningkatkan kualitas hasil pencarian, dapat dicari dengan kata kunci atau keywords mobil bekas 50 juta.

23 responses to “Beli Mobil Bekas? Ini 12 Pilihan Terbaik Mobil Bekas 50 Juta”

  1. Azalia Avatar

    Terima kasih info rekomendasinya sangat lengkap buat pilih pilih mobil bekas di bawah 50 juta

  2. Drs H komarudin Avatar
    Drs H komarudin

    Mitsubishi Lancer Evo 4.nya yg ky digambar msh ada gak yah

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

17 − fifteen =